Minggu, 07 Juni 2009

10 CARA MENINGKATKAN RANKING ALEXA

langsung saja
10. Menyisipkan Script Pelacak Alexa
Caranya? Kunjungi Alexa.Com dan dapatkan kode ‘Alexa Ranking Widget’ di halaman Webmasters’ Tools. Kita akan mendapatkan beberapa baris kode untuk kita pasang di website kita. Keseluruhan proses ini hanya memakan waktu kurang dari 5 menit. Setelah rank widget terpasang, apabila ada seseorang yang mengunjungi website kita, script widget akan memberitahu sistem Alexa untuk mencatat kunjungan tersebut ke dalam database mereka.

9. Menginstall Toolbar Alexa
Untuk pengguna IE saya tak bisa menawarkan alternatif lain. Tetapi bila sob menggunakan Firefox, saya sarankan untuk menggunakan Search Status Extention yang lebih ringan, namun memiliki fitur yang lebih bermaanfaat. Saya tidak mengatakan Toolbar Alexa tak bermanfaat, tetapi fitur-fitur tambahan yang di tanam ke dalamnya sudah bisa kita dapat dari toolbar standard yang ada atau toolbar lain yang lebih canggih.

8. Buat Artikel Yang Berkualitas
Kita suka mendapatkan passive-income, dan bisa saya pastikan seluruh webmaster suka mendapatkan passive-readers. Artikel yang berkualitas akan mengundang pembaca untuk datang ke website kita. Artikel tersebut terus bekerja mendatangkan pembaca baru, bahkan setelah kita lupa pernah menulis artikel tersebut. Bukan sekedar pembaca, tetapi pembaca setia yang selalu berulang kali datang. Percuma kita memasang script pelacak kalau tidak ada yang mengunjungi website kita.
Jadi buat sebanyak-banyaknya artikel berkualitas dan bermanfaat.

7. Menulis Artikel/Konten Tentang Alexa
Webmaster dan para blogger selalu berusaha untuk mencari cara meningkatkan ranking alexa situs mereka. Dan merupakan kebetulan yang menyenangkan bahwa mereka biasanya telah menginstall toolbar alexa di browser mereka, dan mereka memiliki pembaca setia. Saat mereka berkunjung kita kan mendapatkan poin, dan bila mereka menyukai artikel tersebut, bukan tidak mungkin meeka me-link artikel tersebut dari website mereka dan mengirimkan pembaca-pembaca baru ke website kita, yang artinya lebih banyak poin buat kita.

6. Undang Webmaster/Blogger Untuk Mengunjungi Blog Kita
Pada teknik sebelumnya disampaikan bahwa webmaster/blogger adalah kelompok pembaca yang biasanya telah menginstall toolbar alexa. Jadi buatlah dalam website kita sebuah bagian yang kita dedikasikan untuk keperluan para webmaster/blogger. Beberapa cara berikut bisa anda gunakan:
Buat artikel/konten yang terkait dengan webmastering/blogging.
Tulis review mengenai software/script yang bermanfaat untuk para webmaster/blogger.
Sediakan tools yang bermanfaat untuk mereka. Contohnya adalah Aaron Wall’s SEO Tools.
Cara lain? Kita seorang webmaster, jadi pikirkan saja apa yang kira-kira bermanfaat untuk kita, dan sediakan di website kita.

5. Minta Teman Untuk Membookmark Website Kita Ke Situs Jejaring Sosial
Kenapa harus meminta teman untuk membookmark website kita kalau kita bisa melakukannya sendiri? Kalau website kita dibookmark orang lain, maka akan dipandang oleh pengunjung lainnya sebagai bookmark yang murni. Mereka akan melihatnya sebagai artikel yang bermanfaat, dan orang yang membookmark dilihat sebagai orang yang merasakan manfaat dari artikel tersebut.
Website jejaring sosial yang menurut saya perlu dipertimbangkan adalah StumbleUpon, Digg, Technorati, Del.icio.us.
Untuk cara ini bisa bekerja dengan maksimal, kita harus memiliki konten yang benar-benar bermanfaat.

4. Pasang Iklan
Sebelum melakukan langkah ini pastikan bahwa website kita sudah terpasang ‘Alexa Rank Widget’. Karena pengunjung yang datang belum tentu menginstall toolbar alexa. Pilihan mengenai apakah iklan gratisan atau berbayar yang ingin anda gunakan terserah pada sob semua.

3. Manfaatkan Warnet Dan Internet Di Kantor
Punya warnet? Atau kenal seseorang yang memiliki warnet? Atau ada akses internet di kantor?
Set agar website kita dijadikan homepage pada semua browser yang mereka gunakan. Tetapi cara ini tentu saja hanya bermanfaat jika jaringan di warnet/kantor mengakses internet dengan IP dinamis.
Saya sendiri meragukan efektifitas dari cara ini. Lagipula seandainya saya punya ekstra uang untuk dihabiskan, saya lebih baik menghabiskannya untuk beriklan di AdWords atau Kumpul Blogger dari pada membayar warnet.
Tetapi ada yang menyatakan cara ini berhasil.

2. Bergabung Dengan Program Traffic Exchange/Sharing
Metode ini sebenarnya hanyalah cara untuk mendatangkan pembaca ke website kita. Tak jauh beda dengan metode pemasangan iklan atau bookmarking di jejaring sosial. Itu artinya kita bisa juga menggunakan metode-metode yang dipergunakan oleh Yaro Starak untuk meningkatkan jumlah pembaca blog.
Silakan ke Bang Google lalu ketikkan ‘traffic sharing’ atau ‘traffic exchange’ atau ‘web ring’ untuk mencarinya.
Kalau saya sendiri saat ini sedang bereksperimen main ‘arisan’ traffic di HitScreamer.

1. Dorong Komunitas Dimana Kita Bergabung Untuk Menginstall Toolbar Alexa
Jelaskan apa manfaat yang mereka dapatkan jika mereka menginstall toolbar pada browser mereka. Karena orang enggan melakukan sesuatu jika mereka tidak mengetahui keuntungan apa yang mereka dapat.


dari http://myho.biz/2008/10-cara-meningkatkan-ranking-alexa/

Tidak ada komentar: